(Oleh: Drs. Wanapri Pangaribuan, MT)
Hati seperti pohon penuh ranting dan daun-daun
Semakin banyak ranting yang ternaungi daun
Burung-burung pun suka bertengger dan bercengkrama
Berlama-lama sambil berlompatan bunyikan irama ceria
Hati yang tertata baik seperti pohon berbunga
Tebarkan aroma semerbak dan sediakan madu kehidupan
Damai tercipta puaskan kalbu yang lapar dan dahaga
Hati yang selalu melihat kemuliaan Tuhan seperti pohon yang penuh buah
Setiap rantingnya penuh buah-buah…. penuh rasa ilmu pengasihan
Ajak semua mahluk untuk memetik dan merasakan nikmatnya kasih sayang
Tak hanya kata-kata semata tapi penuh pengorbanan yang nyata